Jumat, 31 Agustus 2012

MENGENAL PENYAKIT

10 Tanda Tubuh yang Menunjukkan Risiko Penyakit


1. Panjang jari

Orang yang memiliki jari tengah yang lebih pendek dari jari manisnya mungkin dua kali lebih rentan terhadap osteoarthritis pada lutut. Hal ini berdasarkan sebuah studi tahun 2008 yang diterbitkan dalam jurnal Arthritis & Rheumatism.

Menurut peneliti, karakteristik fisik demikian ini biasanya didominasi oleh pria yang cenderung memiliki tingkat estrogen tinggi, yang juga mungkin memainkan peran dalam perkembangan osteoarthritis.

Cara untuk mencegah osteoarthritis adalah dengan memperkuat otot-otot di sekitar lutut. Lakukan latihan yang menitikberatkan kekuatan otot lutut.

2. Tinggi badan

Menurut sebuah studi dalam jurnal Proceedings of the National Academy of Sciences, wanita yang lebih tinggi dari 5.2 kaki atau 157.48 cm dapat menghilangkan mutasi gen dan mempunyai kesempatan untuk hidup lebih panjang.

Cara agar panjang umur tanpa perlu menjadikan tinggi badan sebagai acuan adalah dengan menerapkan gaya hidup sehat seperti berhenti merokok, menghindari minum minuman beralkohol, rajin berolahraga dan mengurangi makan daging untuk menjaga tubuh dari penyakit.

3. Panjang kaki

Berdasarkan studi tahun 2008 dalam Journal of Epidemiology and Community Health, peneliti di Inggris menemukan bahwa wanita yang memiliki kaki yang gempal atau panjangnya hanya sekitar 50.8 sampai 73.6 cm cenderung memiliki tingkat yang lebih tinggi terhadap 4 enzim yang menyebabkan penyakit hati.

Faktor-faktor seperti kurangnya nutrisi ketika masih anak-anak tidak hanya mempengaruhi pola pertumbuhan, tetapi juga perkembangan hati ketika dewasa.

Cegahlah paparan racun pada hati dengan makan makanan yang sehat, menghindari paparan zat kimia berbahaya dengan menggunakan masker dan hindari minum minuman beralkohol.

4. Ketajaman penciuman

Orang tua yang tidak bisa mengidentifikasi aroma pisang, lemon, kayu manis, atau aroma dari barang lain, memiliki kemungkinan hingga 5 kali untuk mengembangkan penyakit Parkinson dalam waktu 4 tahun, menurut sebuah studi pada tahun 2008 dalam jurnal Annals of Neurology.

Para peneliti percaya bahwa daerah otak yang bertanggung jawab terhadap fungsi penciuman mungkin juga mempengaruhi daerah otak yang mengaktifkan penyakit Parkinson antara 2 sampai 7 tahun sebelum diagnosis.

Untuk mencegah penyakit ini, ambillah suplemen minyak ikan. Asam lemak omega-3 dapat meningkatkan resistensi otak terhadap MPTP, yaitu suatu senyawa beracun yang bertanggung jawab terhadap penyakit Parkinson

5. Panjang lengan

Seorang wanita yang memiliki panjang lengan yang sangat pendek, 1.5 kali lebih mungkin mengembangkan penyakit Alzheimer dibandingkan wanita dengan jangkauan lengan yang lebih panjang, berdasarkan sebuah studi tahun 2008 dalam jurnal Neurology.

"Rentang kedua lengan yang kurang dari 152 cm menandakan defisitnya nutrisi ketika masa pertumbuhan dan mungkin bertanggung jawab terhadap lengan pendek yang juga dapat mempengaruhi penurunan kognitif seseorang di kemudian hari," kata peneliti dari Tufts University.

Sebuah studi yang dilakukan oleh Alzheimer’s Disease Center di Rush University Medical Center menemukan bahwa orang dewasa yang menghabiskan sebagian besar waktunya dalam kegiatan yang disukai seperti melukis atau membuat tembikar akan mengurangi risiko penyakit Alzheimer hingga 2.5 kali dibanding orang yang kurang mengasah otaknya.

6. Lipatan daun telinga

Beberapa studi menunjukkan bahwa kerutan linear pada satu atau kedua lobus telinga dapat memprediksi kondisi kardiovaskuler di masa depan, seperti serangan jantung. Sebuah lipatan pada satu lobus meningkatkan risiko sebesar 33 persen, sedangkan sebuah lipatan pada kedua lobus meningkatkan risiko hingga dengan 77 persen.

Hal tersebut bahkan sesuai dengan faktor-faktor risiko lainnya yang ditemukan dalam sebuah studi dan diterbitkan dalam jurnal The American Journal of Medicine. Meskipun para ahli tidak benar-benar yakin, tetapi hilangnya serat elastis diduga dapat mempengaruhi lipatan dan pengerasan arteri.

Cara mencegah penyakit jantung adalah dengan menjaga berat badan tetap sehat, menurunkan kolesterol dan tekanan darah.

7. Ukuran pinggang

Orang dewasa yang memiliki lingkar pinggang yang besar pada usia 40-an tahun memiliki risiko mengembangkan demensia hingga 3.6 kali lebih besar di usia 70-an tahun, bahkan meski tidak kelebihan berat badan.

Hal ini berdasarkan sebuah studi pada tahun 2008 yang diterbitkan dalam jurnal Neurology. Salah satu alasan yang mungkin adalah bahwa lemak visceral yang menjadi alasan pinggang yang besar, mengeluarkan lebih banyak hormon peradangan yang berkaitan dengan penurunan kognitif.

Cara untuk mencegah demensia adalah dengan menerapkan diet gaya Mediteranian. Penelitian menunjukkan bahwa asam lemak tak jenuh tunggal dalam makanan seperti minyak zaitun, kacang-kacangan, biji-bijian, alpukat, dan coklat hitam dapat mencegah penumpukan lemak visceral.

8. Ukuran payudara

Wanita yang memiliki ukuran payudara yang sangat besar pada usia 20 tahun, 1.5 kali lebih mungkin untuk mengembangkan diabetes tipe 2 dibandingkan wanita yang memiliki payuadara yang lebih kecil.

Peneliti telah menyesuaikan penelitian ini dengan obesitas, diet, kebiasaan merokok keluarga, dan riwayat diabetes. Penelitian tersebut dilakukan selama 10 tahun dan diterbitkan dalam Canadian Medical Association Journal.

"Penyababnya mungkin jaringan lemak pada payudara wanita sensitif terhadap hormon dan mempengaruhi resistensi insulin, yang dapat mengakibatkan diabetes," kata para peneliti.

Cara untuk mengendalikan risiko diabetes adalah dengan berolahraga secara rutin. Dalam sebuah penelitian, orang dewasa yang melakukan olahraga selama 30 menit sehari dapat meningkatkan kemampuan tubuh untuk memetabolisme gula darah dan menurunkan risiko diabetes.

9. Ukuran betis

Sebuah studi yang dilakukan di Perancis tahun 2009 dan diterbitkan dalam jurnal Stroke menemukan bahwa wanita dengan betis kecil cenderung untuk mengembangkan plak karotis, faktor risiko terhadap penyakit stroke.

Lemak subkutan pada betis yang besar mungkin menarik asam lemak dari aliran darah dan menyimpannya sehingga mengurangi faktor risiko stroke.

Cara mencegahnya adalah dengan minum teh hijau agar jantung tetap sehat. Dalam sebuah penelitian terhadap lebih dari 40.500 pria dan wanita di Jepang, orang yang minum 5 atau lebih cangkir teh hijau setiap hari memiliki risiko terendah terhadap kematian akibat penyakit jantung dan stroke.

10. Golongan darah

Orang dengan tipe A, B, atau AB memiliki kemungkinan hingga 44 persen untuk mengembangkan kanker pankreas dibandingkan dengan tipe O. Hal tersebut diketahui berdasarkan sebuah studi di Harvard Medical School yang melibatkan 107.503 orang dewasa.

Gen yang menentukan golongan darah juga dapat membawa risiko genetik untuk kanker pankreas. Cara mencegahnya adalah dengan mengonsumsi suplemen vitamin D.

Orang dewasa yang mengonsumsi 300 IU vitamin D atau lebih sehari mengurangi risiko kanker pankreas hingga 44 persen, dibandingkan dengan orang yang mengonsumsi vitamin D kurang dari 150 IU per hari, berdasarkan studi tahun 2006. MInum susu rendah lemak dan makan ikan seperti salmon adalah cara terbaik untuk mendapatkan vitamin D dari makanan.


Minggu, 26 Agustus 2012

USIR BAU TAK SEDAP

Lenyapkan Bau Rumah, dari Pesing hingga Sampah

Bau tak sedap itu kerap muncul bukan hanya berasal dari tempat-tempat yang rentan bau seperti kamar mandi dan dapur. Aroma tak enak itu juga bisa hadir di ruang tamu dan kamar tidur Anda.
Ada berbagai penyebab bau tidak sedap di rumah, mulai asap rokok, binatang peliharaan, tumpukan sampah, atau bau pesing dari ompol balita Anda. Lokasi bau tidak sedap pun beragam.Bau tak sedap itu kerap muncul bukan hanya berasal dari tempat-tempat yang rentan bau seperti kamar mandi dan dapur. Aroma tak enak itu juga bisa hadir di ruang tamu dan kamar tidur Anda.
Hal pertama yang sebaiknya Anda lakukan adalah mengetahui asal bau di rumah Anda. Kemungkinan besar, bau berasal dari sampah membusuk, WC tidak diguyur dengan sempurna, atau kotoran hewan peliharaan yang belum Anda bersihkan. Dengan mengetahui sumber bau, Anda dapat segera menghilangkannya.
Namun, jika Anda kesulitan mengetahui sumber bau, atau bau itu tetap tinggal meskipun sumbernya telah dibersihkan, berikut ini langkah-langkah yang dapat Anda ikuti:
"Lidah mertua" pengusir bau rokok
Jika ada anggota keluarga Anda merokok, pastikan Anda memiliki tanaman lidah mertua (Sansevieria Sp,) di rumah Anda, khususnya di ruang tamu atau ruang lain yang rentan polusi udara. Tanaman ini terbukti mampu menghisap bau dan asap pemicu bau tidak sedap.
Ampas kopi untuk WC
Jika WC Anda berbau tidak sedap, padahal sudah Anda mengguyurnya dengan sempurna, cobalah menuangkan ampas kopi ke dalam lubang WC dan sekitarnya. Ampas kopi ini akan menyerap bau tidak sedap dari kamar mandi Anda.
Selain ampas, biji dan serbuk kopi juga dapat dijadikan sebagai penghilang bau tak sedap di ruangan lain. Taruh begitu saja dalam wadah kecil, bau tak sedap di ruangan tempat Anda menaruh kopi juga akan hilang.
Hilangkan bau kotoran hewan
Jika Anda memelihara kucing, cobalah membersihkan kotoran kucing dengan larutan air dan kapur sirih. Bau akan segera hilang.
Wewangian dari jeruk
Anda hanya perlu mengeringkan kulit jeruk dengan diangin-anginkan selama beberapa hari. Setelah sudah cukup kering, campurkan kulit jeruk tersebut dengan essence jeruk manis dan simpan di dalam kantung plastik rapat selama 1-2 minggu. Setelah selesai, pindahkan campuran tadi ke dalam wadah terbuka dan jadilah pengharum ruangan yang murah meriah.
Melati di depan kipas angin
Selain kulit jeruk, Anda juga dapat membuat wewangian dari bunga melati dan es batu. Caranya mudah. Masukkan es batu dalam jumlah yang cukup banyak ke dalam baskom. Setelah itu, masukkan beberapa kuntum bunga melati dan kenanga ke dalam baskom berisi es.
Letakkan baskom berisi es dan bunga itu di depan kipas angin. Udara akan bergerak dari tekanan tinggi ke tekanan lebih rendah. Dengan bantuan dorongan dari kipas angin, udara dingin dari baskom akan menyebar ke seluruh ruangan Anda.
Dengan menambahkan bunga melati dan kenanga, udara yang menyebar juga akan harum. Ganti segera bunga melati dan kenanga, terutama jika bunga ini sudah berwarna kecoklatan dan es sudah mencair.
Nah, bukankah menghilangkan bau di rumah bukan perkara yang sulit untuk Anda? Selamat mencoba!

Selasa, 14 Agustus 2012

Tips -Tips.........



  • Tips membuat Keumamah
Rebus ikan tuna/tongkol/suree yang telah dibersihkan isi perutnya dalam keadaan utuh, beri perasan jeruk nipis atau asam jawa,rebus sampai kering airnya. Lalu dijemur sampai kering, boleh dilumur dengan tapioca untuk melindungi lapisan luar dan dijemur lagi sehingga keras, kelihatannya seperti potongan kayu kering.
    • Tips membuat Asam Sunti
Dibuat dari belimbing wuluh yang dikeringkan, diberi garam lalu dijemur diterik matahari berkali-kali sehingga kering dan dapat disimpan lama.

EUNGKOT KEUMAMAH

Resep Ikan keumamah


keumamah
Bahan:
500 g ikan tongkol kering (ikan kayu, keumamah)
100 g kentang

Bumbu:

200 ml minyak kelapa
5 lembar daun jeruk nipis
1 tangkai daun kari
25 g cabe hijau , biarkan utuh
Haluskan:
50 g asam sunti
25 g cabe merah
25 g cabe rawit
50 g bawang merah
2 siung bawang putih
1 kelingking ( 2 cm) kunyit
Garam secukupnya

Cara memasak:


* Ikan kayu disayat tipis-tipis, atau disuwir-suwir, lalu direndam dalam air panas sampai menjadi lunak kembali..
* Tumis bumbu halus dengan sedikit minyak sampai matang.
* Tambahkan minyak kelapa, masukkan ikan kayu.
* Masukkan kentang, kacang panjang, dan cabe hijau utuh. Tambahkan air bila diperlukan. Masak sampai mendidih.
* Bila kurang menyukai masakan yang berminyak, penggunaan minyak kelapa dapat dikurangi sebanyak mungkin - misalnya hanya 1 sendok makan untuk menumis bumbu - dan pemasakan dilakukan dengan air.
* Sajikan dengan nasi pulen panas.

Minggu, 05 Agustus 2012

GABUS PUCUNG

Piranha Saja Kalah Seram dengan Ikan Indonesia Ini

Piranha Saja Kalah Seram dengan Ikan Indonesia Ini
Giant snakehead atau ikan gabus
  
Giant Snakehead, demikian orang Inggris menyebutnya. Salah satu ikan jenis ini akhirnya tertangkap oleh seorang pemancing di Lincolnshire, Inggris. Ikan ini juga dijuluki "gangster"-nya ikan. Karena ia memakan segala yang terlihat olehnya, bahkan dilaporkan pernah membunuh manusia.

Hebatnya lagi, snakehead bisa berjalan di daratan, khususnya di malam hari saat musim kemarau, mencari tempat yang masih berair. Bila keadaan sangat kering, ikan ini bisa dengan terpaksa mengubur dirinya dalam lumpur menunggu hingga tempat itu kembali berair. Snakehead memang memiliki kemampuan bernapas langsung berkat organ labirin.
Ikan ini pertama kali ditangkap oleh Andy Alder dari Lincoln. Tanpa sengaja ia menangkap ikan sepanjang 60 cm ini ketika ia sedang memancing di sungai Witham dekat Hykeham Utara, Inggris. (Snakehead bisa tumbuh maksimal sekitar 1 meter).
"Ikan itu memiliki mulut penuh dengan gigi setajam silet. Sejujurnya, saya takut setengah mati. Setelah ditemukan, ikan ini bukan saja membuat panik para pemancing saja namun juga para aktivis konservasi alam," ungkap Andy Alder.
Ben Weir, seorang wartawan dari majalah memancing berkata,"Selama hidupku bekerja di bidang pemancingan, aku belum pernah mendengar banyak suara kekuatiran seperti sekarang. Ikan ini nyata dan mereka tidak segan-segan menyerang manusia untuk melindungi anak-anak mereka. Para ahli telah meneliti foto-foto ikan ini dan mengkonfirmasi bahwa ikan ini adalah predator sejati.
Sekarang, ikan ini telah masuk dalam daftar hitam spesies yang dilarang untuk diimpor di Inggris. Walau tetap ada kekhawatiran bahwa ikan ini dapat diselundupkan untuk hewan piaraan akuarium dan kemudian dilepaskan secara ilegal.
Snakehead tidak hanya membuat takut di Inggris, tetapi juga hingga Amerika. Di negerinya Obama, ikan ini mendapat julukan lebih seram, "Franken Fish". Memang, sebagai predator segala mahluk yang ada di air, cocok menyandang sebutan itu karena benar-benar seperti monster.
Di tahun 2002, perairan di Amerika Serikat dibuat panik dan kacau akibat kemunculan si ikan monster.  Sehingga para penembak jitu disiapkan di pinggir sungai untuk menembaki mereka. Pada waktu itu, air sungai dipenuhi oleh darah untuk memancing mereka keluar.
Cukup mengagetkan, ikan tersebut bukan asli Amerika atau Eropa, melainkan impor dari kawasan Asia Tenggara. Ya, ikan ini ternyata banyak di Indonesia dan kita menyebutnya: ikan gabus.
Ternyata orang Indonesia lebih hebat, kan? Saat orang Amerika dan Inggris ketakutan dengan si monster, kita malah menjadikannya santapan. Jadilah, ikan ganas itu santapan sedap bernama gabus pucung.

Jumat, 03 Agustus 2012

SIGNATURE

Karakter Berdasarkan Tanda Tangan



Tanda tangan memiliki petunjuk seperti apa kita ingin menampilkan diri. Melalui beberapa karakter tanda tangan yang dibuat, seperti garis, titik, ukuran, dan kemiringannya, Anda bisa mengenali gambaran diri Anda. Langkah pertama, perhatikan letak dan bentuk tanda tangan Anda, lalu bandingkan dengan bentuk dan format tulisan Anda.
letak-tt
1. Di Sebelah Kiri Berdekatan dengan Teks
Menunjukkan bahwa Anda tidak terlalu berani mengekspresikan diri, terkadang pesimis, dan kurang percaya. Dalam penulisan surat atau dokumen, ada kalanya penempatan tanda tangan diatur di sebelah kiri, apakah memang ada tujuannya supaya kita tidak terlalu ekspresif? Wah, saya tidak dapat menjawabnya dan berprasangka, tetapi dalam penulisan surat pribadi sebaiknya Anda membubuhkan tanda tangan di sebelah kanan bawah teks.

2. Di Sebelah Kanan Berdekatan dengan Teks.
Menunjukkan Anda cerdas, dapat diandalkan, dan jujur. Apabila tanda tangan Anda dapat dibaca dengan jelas, kepribadian Anda pun terprediksi.

3. Jauh dari Teks (Posisi 3 dan 4)
Menunjukkan Anda merasa terasing dan pemalu. Dengan tanda-tanda lainnya menunjukkan Anda sedang frustrasi.
Selanjutnya (kedua), perhatikan bentuk tanda tangan Anda!

4. Ditutupi dengan Coretan.ditutupi-coretan-tt
Bentuk tanda tangan seperti ini menunjukkan Anda seorang yang posesif, cenderung melindungi apa yang menjadi miliknya, termasuk harta dan keluarganya. Biasanya tipe seperti ini senang menghubungi dengan pertanyaan-pertanyaan seperti, “Sedang apa, di mana, dan sama siapa?” terhadap pasangannya bahkan terhadap anak atau orangtua.

5. Diakhiri dengan Titik.diakhiri-titik-tt
Bentuk tanda tangan seperti ini apabila disertai tulisan dengan spasi yang lebar, menunjukkan bahwa tidak mudah bagi Anda untuk percaya kepada orang lain. Biasanya didapati kecenderungan ini pada pengusaha, terutama yang memang merintis bisnisnya dari bawah.

6. Digarisbawahi.digarisbawahi-tt
Garis di bawah tanda tangan merupakan salah satu tanda bahwa Anda memiliki keandalan dalam memimpin.

7. Terpisah Menjadi 2 Bagian atau Lebih.
terpisah-2-ttDidukung dengan tanda lain, perhatikan margin kiri. Apakah margin kiri cenderung sempit serta huruf cenderung bertumpuk? Apabila ya, Anda cenderung memiliki pengalaman yang kurang menyenangkan pada masa lalu dan belum bisa berdamai hingga saat ini.

Masih ada banyak lagi karakter-karakter lainnya, baik pada tanda tangan maupun tulisan. Setiap goresan dan bentuknya memiliki makna tersendiri yang menggambarkan karakter dan bakat seseorang.

KARAKTER DAN GOLONGAN DARAH

Karakter Berdasarkan Golongan Darah



Ada Pertanyaan, Apakah Sifat Bisa dirubah ? Menurut anda bagaimana?,
Ilustrasinya seperti ini "Mungkinkah orang bergolongan darah A di rubah menjadi golongan darah B?", Penelitian sudah di mulai kawan dan di temukan beberapa karakter sebagai berikut :
Karakter Orang Bergolongan Darah B
Orang dengan golongan darah B merupakan orang yang paling praktis di antara semua golongan darah yang ada. Mereka adalah spesialis di bidang yang digelutinya. Ketika mereka memulai sebuah proyek, mereka akan menghabiskan waktu lebih banyak untuk memahami dan mencoba mengikuti semua petunjuk/arahan yang diperlukan untuk itu. Jika mengerjakan sesuatu, mereka selalu fokus kepada apa yang teng
ah dikerjakan. Mereka cenderung berpedoman pada tujuan dan mengejarnya sampai tuntas walau pun kelihatannya pekerjaan itu tidak mungkin dilakukan. Mereka cenderung kurang kooperatif. Mereka lebih suka mengikuti peraturan dan gagasan mereka sendiri. Orang dengan golongan darah B memberikan perhatian lebih kepada pikiran daripada perasaan mereka, dan karenanya, terkadang kelihatannya dingin dan serius.

Gaya Berkomunikasi dengan Orang Bergolongan Darah B

Ada karakter ada gaya. Orang bergolongan darah B memiliki karakter yang berbeda dengan mereka yang bergolongan darah A. Mereka lebih praktis, egois, kreatif, optimis dan bebas dalam berpikir. Mereka juga memiliki kecenderungan mengerjakan segala sesuatu secara individual. Oleh karena itu, di Jepang, untuk membentuk sebuah tim yang kuat sehingga motto yang digagas John C. Maxwell: teamwork makes the dream work benar-benar menjadi kenyataan, orang golongan darah B ini biasanya kurang dilibatkan.

Untuk lebih jelas, gaya komunikasi dengan orang bergolongan darah B berikut dapat dijadikan pedoman:

“ Mulailah pembicaraan dengan runtun, jangan melompat-lompat karena mereka kurang menyukai hal-hal yang tidak teratur.
“ Jangan memulai pembicaraan tanpa mengakhirinya.
“ Gunakan data-data akurat, bukan rekaan.
“ Jika mengajak kerjasama, pastikan bahwa mereka bersedia.
“ Berbicaralah kepada otaknya bukan hatinya. Gunakan lebih banyak fakta rasional daripada sosial.
“ Jangan menggunakan gaya bicara yang terburu-buru.

Orang dengan golongan darah B lebih suka mendengarkan uraian rinci dan runtun. Mereka suka ada awal dan akhir dari sebuah percakapan. Karena mereka sangat concern dengan apa yang telah dimulai untuk dapat diakhiri. Mereka tidak suka orang yang berbicara secara tidak jelas dan tanpa pertimbangan rasional karena mereka lebih menggunakan nalar rasio-nya daripada perasaannya.

Karakter Orang Bergolongan Darah ‘O’
Orang-orang dengan golongan darah O adalah mereka yang tidak banyak ambil pusing, penuh semangat dan memiliki jiwa sosial yang tinggi. Mereka adalah orang yang paling fleksibel di antara semua golongan darah yang ada. Mereka akan dengan cepat memulai sebuah proyek namun mengalami masalah ketika melanjutkannya dan tidak jarang banyak juga yang dengan mudah menyerah di tengah jalan. Mereka terkadang bertingkah dan tidak terlalu dapat dijadikan sandaran. Mereka selalu mengatakan apa yang ada di pikiran mereka secara langsung. Mereka selalu jujur. Mereka menghargai pendapat orang lain dan suka menjadi pusat perhatian. Selain itu, orang-orang bergolongan darah O ini memiliki rasa percaya diri yang sungguh kuat. Di Jepang, golongan darah ini merupakan golongan darah rata-rata orang disana.

Gaya Komunikasi dengan Orang Bergolongan Darah O

Ketika berhadapan dengan orang bergolongan darah O yang penuh semangat dan percaya diri, terus terang, optimistis, terkadang egois dan kreatif, hal-hal berikut dapat dijadikan pedoman:

> Berbicaralah dengan semangat dan penuh vitalitas. Karena mereka kurang menyukai orang-orang yang terkesan lemah, letih, lesu, lemas, letoy, dan loyo yang dianggap tidak dapat mengikuti ritme mereka yang penuh dengan energi.
> Jangan gunakan kata-kata negatif dan pesimis karena kelompok kata itu tidak terdapat dalam kamus mereka yang penuh dengan semangat positif dan optimis.
> Ketika mengikat sebuah kontrak, pastikan dengan tegas bahwa mereka komit dengan apa yang telah disepakati dan dapat bertanggung jawab atas penyelesaiannya.
> Berkatalah dengan jujur karena mereka juga demikian adanya. Sekali kebohongan terdeteksi, mereka tidak akan percaya lagi pada lain kesempatan.
> Tunjukkan bahasa tubuh yang penuh keceriaan dan semangat.

Orang dengan golongan darah O paling suka berkomunikasi dengan mereka yang penuh semangat. Orang-orang yang tidak memiliki semangat hidup yang baik sulit menjadi teman dekat orang golongan ini. Karena mereka selalu semangat sejalan dengan vitalitas yang mereka miliki. Mereka akan dapat berkomunikasi berjam-jam dengan orang yang cocok dan dapat mengikuti ritme bicara mereka yang sangat optimistis dan motivatif.

Karakter Orang Bergolongan Darah AB
Orang dengan golongan darah AB susah dikelompokkan. Mereka dapat memiliki karakteristik di kedua ujung spektrum pada waktu bersamaan. Artinya, di satu sisi mereka pemalu, di sisi lain, sangat terbuka. Mereka dengan mudah mengubah satu sisi ke sisi yang lain. Mereka dapat dipercaya dan bertanggung jawab, namun tidak dapat bertanggung jawab jika terlalu banyak yang dituntut dari mereka. Mereka tidak keberatan membantu sepanjang sesuai dengan syarat mereka. Orang-orang dengan golongan darah ini sangat suka seni dan metafisika. AB juga dianggap sebagai tipe darah terburuk di Jepang. Mereka juga suka menentukan syarat sendiri dan berhak menggugurkannya jika tidak sesuai dengan harapan mereka. Mereka dikenal sangat sensitif dan penuh perhatian. Di Jepang, beberapa perusahaan membagi karyawan-karyawannya ke dalam kelompok kerja berdasarkan golongan darah, dan ironisnya, tidak seorang pun yang mau bekerjasama dengan kelompok golongan darah AB di Jepang ! (Jangan terlalu sedih buat yang di Indonesia ya).

Gaya Komunikasi dengan Orang Bergolongan Darah AB

Dengan karakter yang mudah berubah-ubah tergantung kondisi mood tertentu, orang-orang dengan golongan darah AB tentu masih dapat diambil ‘hatinya’ ketika kita berkomunikasi dengan mereka agar mencapai tujuan yang ingin kita raih. Gaya komunikasi yang perlu diterapkan adalah seperti tersebut di bawah ini:

> Pertama-tama, ikuti dulu alur pembicaraan mereka.
> Selanjutnya, berbicaralah secara tegas karena mereka mudah berubah-ubah.
> Bicaralah tentang seni dan metafisika untuk memulai percakapan yang lebih panjang jika hal itu diinginkan.
> Jika membuat janji, pastikan mereka memahaminya dan setuju.
> Jangan ambil keputusan sepihak karena mereka termasuk orang yang suka menentukan sebuah keputusan secara sepihak. Diskusikanlah dengan sinergis.
> Jangan terlalu banyak mengumbar kata dan janji karena mereka sulit mengingat, apa lagi menjalankan kewajiban yang semakin banyak.

Orang dengan golongan darah ini memang sedikit kurang beruntung di Jepang karena dianggap yang paling lemah dan tidak dapat dipercaya. Namun, hal ini tentu sangat kasuistis dan geografis. Hanya saja, dengan memahami karakteristik orang dengan golongan darah ini, banyak hal yang dapat dilakukan untuk tidak menuai kekecewaan nantinya di kemudian hari jika ternyata karakter itu benar adanya. Dan bagi mereka dengan golongan darah AB tentu dapat melakukan introspeksi diri untuk memperbaiki hal-hal negatif yang benar sesuai dengan penjelasan di atas.

Karakter Orang Bergolongan Darah A
Orang dengan golongan darah A memiliki kekuatan karakter yang mengakar kuat yang akan membantu mereka untuk tetap tenang dalam krisis ketika semua orang panik menghadapi situasi serupa. Mereka cenderung menghindari konfrontasi, dan sesungguhnya kurang nyaman berada di antara orang banyak. Mereka biasanya pemalu dan terkadang suka mengasingkan diri. Mereka mencari keharmonisan dan sangat sopan, tetapi mereka sebenarnya tidak pernah benar-benar cocok dengan orang lain. Mereka sangat bertanggung jawab. Jika ada pekerjaan yang harus diselesaikan, mereka lebih suka mengerjakannya sendiri. Orang-orang dengan golongan darah ini selalu mengukir sukses dan sangat perfeksionis. Mereka juga sangat kreatif, dan paling artistik di antara semua golongan darah yang ada karena kesensitifan mereka.

Gaya Berkomunikasi dengan Orang Bergolongan Darah A

> Jangan mengangkat topik yang konfrontatif, misalnya, topik kontroversial karena mereka orang yang tidak suka membuat konfrontasi dengan lawan bicara.
> Gunakan kata-kata yang relatif sopan karena mereka sangat sensitif dan terkadang konservatif sehingga kata-kata yang tidak sesuai dengan standar kesopanan minimal akan dapat menyinggung mereka.
> Jika menjawab usahakan dengan lengkap dan bermakna karena mereka adalah orang yang sangat sempurna dan kurang menyukai hal yang setengah-setengah.
> Mintalah pandangan dan pendapat mereka karena mereka sangat kreatif untuk hal ini dan dengarkan dengan saksama ketika mereka menjelaskan.
> Jangan melebihi mereka saat menyampaikan sesuatu. Artinya, jangan sampai mereka merasa dilampaui dalam hal kepintaran dan pengalaman, misalnya.
> Hargai mereka dengan memuji seperlunya karena pujian yang berlebihan akan membuat mereka ragu dengan ketulusan si pemuji.

Sebagai tambahan, orang golongan darah A cenderung menyukai topik-topik yang bernuansa damai dan kooperatif. Mereka tidak menyukai topik yang berkaitan dengan sepak terjang atau kepribadian orang lain yang tidak ada parameter jelasnya. Mereka sangat sensitif, dalam arti setiap kata yang diterima oleh akal sehat mereka akan menjadi tolok ukur mereka terhadap orang yang diajak berkomunikasi. Untuk itu, lebih berhati-hatilah jika berhadapan dengan orang golongan darah A ini karena mereka sesungguhnya adalah pengamat yang luar biasa.

SEHAT DAN GOLONGAN DARAH


Makan Sehat Berdasar Golongan Darah



Lakukan diet dengan sebaik-baiknya jika tidak terbiasa diet jangan dilakukan karena akan berakibat sebaliknya, pada awalnya ingin kurus justru dengan diet malah tambah gemuk. Pelajari dulu ilmunya baru diet, apalagi jika kita langsung berkonsultasi dengan pakarnya tentu akan lebih baik. Diet tapi jangan merusak tubuh, buat apa diet jika akan menimbulkan penyakit, ini ulasan tentang golongan darah A, B, AB, maupun O.

Golongan darah A
Metabolisme tubuh pemilik golongan darah A lebih cocok dengan hidangan vegetarian dan alami. Menu makanan yang disarankan adalah yang kurang mengandung lektin. Orang-orang bergolongan darah A memiliki lambung dengan kandungan lektin rendah, sehingga asupan makanan kaya lektin dapat mengganggu kesehatan lambung. Lektin bertumpuk dalam hidangan laut berdaging putih, seperti cumi-cumi, kakap putih, lele, ikan gabus, teri, scalop (sejenis kerang).
Makanan nabati merupakan pilihan terbaik bagi pemilik golongan darah A. Daging sapi wajib ditinggalkan. Anda boleh menyantap makanan hewani selain daging sapi dengan jumlah dan frekuensi terbatas, terutama ikan.
Alternatif kedua adalah ayam kampung. Pilihlah makanan hewani yang segar; bukan olahan, kalengan, atau awetan. Jauhi sosis, corned beef, dendeng, ham, daging asap. Tubuh bergolongan darah A secara alami memproduksi lendir lebih banyak dibandingkan golongan darah lainnya. Kondisi ini menjadikan Anda lebih berisiko mengidap alergi - terutama asma, infeksi telinga, gangguan pada saluran napas. Karena itu, susu diharamkan, karena merangsang tubuh menggenjot produksi lendir. Untuk mendapatkan manfaat nutrisi susu, Anda disarankan menggantinya dengan susu fermentasi, seperti yogurt dan kefir.
Krim tanpa lemak dan keju alami (natural cheese) dibolehkan, karena bersifat netral. Namun keju jenis apa pun hasil olahan industri wajib dipantang, karena sudah tidak alami dan dibubuhi food additives, yang merupkan toksin pemicu produksi lendir. Konsumsi telur sebaiknya dibatasi, itu pun dipilih yang organik atau telur ayam kampung.
Pemilik golongan darah A hanya perlu asupan lemak sehat dalam jumlah terbatas. Satu sendok makan minyak zaitun sehari sudah cukup. Tambahan lain lemak sehat bisa didapat dari biji kacang-kacangan (nuts) dan the biji-bijian (seeds), seperti kenari, almon, wijen, biji bunga matahari, biji labu kuning, hazelnut, kacang brasil (brazil nut). Minyak kelapa, minyak jagung, minyak, kacang tanah kurang disarankan. Perbanyak kacang-kacangan dan biji-bijian, karena kaya mineral, guna memenuhi keterbatasan asupan mineral karena pola makan cenderung vegetarian.
Polong-polongan merupakan sumber protein nabati yang baik bagi golongan darah A. Namun sayangnya tidak semua jenis cocok, karena sebagian banyak mengandung lektin. Polong-polongan mengandung lektin tinggi mengganggu produksi insulin dalam tubuh pemilik golongan darah A yang secara alami kurang memiliki lektin, sehingga dapat memicu risiko diabetes. Jauhi kacang merah dan kacang tolo. Utamakan kacang hijau, miju-miju (lentil), kedelai, serta hasil olahan tradisional kedelai, terutama tempe, tahu, dan susu kedelai alami buatan sendiri. Makanan dari terigu seperti roti, kue-kue, dan cake, sebaiknya dibatasi.
Terigu memperbanyak produksi lendir. Ganti tepung terigu dengan tepung beras,t epung hunkue, atau lainnya yang non-terigu. Hilangkan kebiasaan makan mie instan. Kalau terpaksa, pilih makanan dari tepung terigu wholewheat. Pilih pati non-gandum yang berserat tinggi, seperti beras merah, jawawut, havermut (oats). Kentang kaya lektin, mungkin bisa mengganggu lambung.
Pemilik golongan darah A wajib banyak makan sayuran segar dan buah-buahan segar, untuk meminimalkan produksi lendir. Kalau Anda sensitif, hati-hati dengan sayuran dan buah kaya lektin, seperti kol, mangga, pepaya, jeruk impor, pisang. Jika tidak mengakibatkan produksi lendir berlebihan, makan saja sebanyak Anda makan buah lainnya.

Golongan darah B
Bertolak belakang dengan golongan darah A yang harus banyak mengkonsumsi nabati, pemilik golongan B justru diizinkan lebih banyak menyantap makanan hewani. Tubuh orang bergolongan darah B memiliki kemampuan mengolah bahan makanan nabati maupun hewani dengan baik. Anda adalah pemakan segala. Jadi, bersyukurlah bila Anda selama ini penyuka daging sapi, domba, kambing, atau kelinci, karena kebiasaan itu bisa Anda lestarikan. Namun waspadai ayam, karena kaya lektin yang mudah menggumpalkan darah pemilik golongan darah B, sehingga meningkatkan risiko stroke dan serangan jantung.
Bisa dikatakan semua ikan dan hasil laut cocok bagi golongan darah B. Namun waspadai kepiting, lobster, udang, kerang, scalop, remis, tiram, kodok, belut, yang berlimpah lektin. Yang terbaik bagi golongan darah B adalah ikan laut dalam, seperti ikan salmon. Hanya golongan darah B yang bisa mengkonsumsi susu dan hampir semua produk susu, kecuali blue cheese dan es krim. Sebab gula primer dalam antigen darah golongan B adalah Dgalaktosamin, sama dengan gula dalam susu. Telur ayam organik atau ayam kampung boleh dikonsumsi, namun hindari telur puyuh dan telur bebek.
Minyak zaitun bisa dikonsumsi lebih banyak, sedikitnya sesendok makan per hari. Hindari minyak kaya lektin yang bisa memicu diabetes pada pemilik golongan darah B, yakni minyak wijen, minyak jagung, minyak biji bunga matahari, minyak kacang tanah, minyak kedelai, minyak kelapa. Batasi konsumsi bahan baku minyak tersebut, di antaranya kelapa, santan, kedelai, kacang tanah, biji bunga matahari, biji labu, wijen. Kacang mete dan pistasio juga termasuk kacang-kacangan (nuts) kaya lektin, yang harus dihindari.
Kedelai dan produk kedelai, termasuk tempe, tahu, dan susu kedelai, bisa mengganggu produksi insulin dalam tubuh pemilik golongan darah B, karena bahan makanan tersebut kaya lektin. Demikian pula dengan kacang merah, kacang tolo, garbanzo. Namun bagi kita yang sudah terbiasa makan polongpolongan, gangguan yang ditimbulkannya relatif kurang, kecuali bagi orang yang sensitif.
Terigu dan makanan dari terigu kurang cocok bagi golongan darah B. Kandungan lektinnya akan tertahan dalam otot, yang memperlambat sistem metabolisme dan pembakaran kalori. Akibatnya, tubuh menjadi lebih mudah gemuk serta meningkatkan risiko stroke dan serangan jantung. Lupakan mie instan, ketan, jagung. Utamakan beras merah, beras putih pecah kulit, beras putih tumbuk, makanan dari bahan beras atau tepung beras, havermut (oats), bekatul.
Pemilik golongan darah B rentan terhadap penyakit autoimun (akibat gangguan sistem kekebalan tubuh) dan akibat serangan virus. Untuk itu, penting mengkonsumsi banyak sayuran hijau, yang umumnya kaya magnesium. Waspadai lobak, tomat, dan jagung - termasuk jagung muda untuk sayur bening atau perkedel jagung, karena dapat menurunkan metabolisme dan membuat darah lebih pekat.
Pada orang yang sensitif, banyak mengkonsumsi lobak, tomat, atau jagung dapat meningkatkan risiko stroke dan serangan jantung. Semua jenis buah baik bagi pemilik golongan darah B. Anda hanya perlu membatasi buah kaya lektin, terutama kesemek, delima, belimbing, pir. Bagi golongan darah B yang memiliki kecenderungan mudah gemuk, nanas sangat baik, karena kandungan enzim bromelainnya dapat membantu proses pembakaran energi.

Golongan darah AB
Pola makan pemilik golongan darah AB merupakan paduan dari pola makan golongan darah A dan B. Batasi makan daging sapi atau makanlah sedikit-sedikit tapi sering. Ayam dan daging unggas lainnya, seperti bebek dan puyuh, harus dihindari, karena kaya lektin, yang dapat mengganggu sistem pencernaan. Demikian pula dengan daging olahan, seperti daging asap, sosis, corned beef. Hidangan laut disarankan sebagai menu utama hidangan Anda. Hampir semua hasil laut cocok bagi golongan darah AB.
Anda hanya perlu hati-hati terhadap kepiting, lobster, udang, cumi-cumi, ikan ekor kuning, belut, teri, kodok. Namun bila tubuh Anda tidak bereaksi negatif, misalnya mengalami gangguan
pencernaan atau keluar banyak lendir, Anda bisa mengkonsumsinya sebanyak Anda suka. Reaksi ini bisa tidak muncul, karena sebagai bangsa bahari, kita biasa menyantap hasil laut.
Sinus, infeksi telinga, dan gangguan saluran napas merupakan gangguan kesehatan yang paling umum diderita pemiliki golongan darah AB. Sebab secara alami tubuh mereka memproduksi lebih banyak lendir. Telur merupakan sumber protein terbaik, kecuali telur bebek. Susu dan produk susu, seperti susu bubuk kalengan, susu cair olahan, susu kental manis, keju, termasuk yang harus dihindari. Susu fermentasi lebih disarankan, seperti yogurt dan kefir, karena produk pracerna (predigested) ini tidak memberatkan sistem pencernaan pemilik golongan darah AB.
Sama seperti golongan darah lainnya, bagi pemilik golongan darah AB paling disarankan menggunakan minyak zaitun daripada minyak goreng jenis lain. Namun karena sifatnya yang mudah rusak, minyak zaitun paling baik jika digunakan sebagai minyak salad, bukan untuk memasak, sekalipun itu hanya untuk menumis. Untuk menggoreng atau menumis disarankan menggunakan minyak kanola, minyak kedelai, atau minyak kacang tanah.
Batasi minyak kelapa, minyak jagung, minyak wijen, minyak biji bunga matahari. Bagi golongan darah AB, semua jenis kacang-kacangan (nuts) dan biji-bijian (seeds) berisiko mengganggu, karena umumnya berlimpah kandungan lektin. Namun kacang tanah memperkuat sistem kekebalan tubuh. Karena itu, kacang-kacangan dan biji-bijian sebaiknya dikonsumsi sedikit-sedikit, sambil diamati reaksinya. Jika bereaksi negatif, hentikan sementara. Jika tidak, makanlah seperti selama ini Anda memakannya. Yang paling perlu di waspadai adalah wijen dan minyak wijen, karena mudah menimbulkan gangguan pada golongan darah AB.
Sama seperti kacang-kacangan dan biji-bijian, polong-polongan pun dilematis bagi pemilik golongan darah AB. Di satu sisi miju-miju (lentil) kaya senyawa sehat antikanker, di sisi lain kacang merah memperlambat laju produksi insulin, sehingga meningkatkan risiko diabetes. Untuk itu, hati-hati mengkonsumsi polong-polongan, kecuali kedelai serta hasil olahannya seperti tempe, tahu, dan susu kedelai. Batasi konsumsi tepung terigu dan makanan olahannya, seperti roti, cake, kue, pasta. Jagung harus dhindari, karena memacu produksi lendir. Ganti makanan dari terigu dengan makanan dari beras, tepung beras, havermut (oats).
Pemilik golongan darah AB umumnya memiliki kekebalan tubuh rendah. Semua jenis sayuran pada umumnya bebas dikonsumsi. Namun waspadai sayuran berikut, karena berpeluang memicu gangguan: taoge, jamur, radis. Anda dibolehkan mengkonsumsi semua jenis buah-buahan, terutama buah pembentuk basa, seperti anggur, stroberi, plum. Hanya saja, lebih berhati-hatilah mengkonsumsi jeruk karena dapat mengakibatkan iritasi lambung dan pisang yang kaya lektin yang memacu produksi lendir.

Golongan darah O
Pemilik golongan darah O adalah kelompok manusia pemburu, yang terbiasa mengkonsumsi banyak daging. Karena itu, Anda boleh menyantap daging sebanyak yang Anda suka. Demikian pula dengan makanan hasil laut. Namun Anda sebaiknya menghindari daging olahan (corned beef, daging asap, dendeng), ikan olahan (ikan kalengan), cumi-cumi, ikan lele, ikan gabus, kodok. Namun kebebasan ini harus Anda tebus dengan 'kebebasan' lainnya, yakni Anda dibebaskan untuk makan beragam sayuran sebanyak yang bisa Anda habiskan. Boleh banyak makan daging, tapi makan sayurannya juga harus banyak dong.
Hampir tak ada sayuran yang di pantang, kecuali kol, brokoli, kembang kol, sawi, bokcoi, yang rawan menimbulkan gangguan tiroid yang secara alami memang lemah pada pemilik golongan darah O. Sayuran kaya lektin, seperti taoge, terong, jamur, dan kentang sebaiknya dihindari. Taoge meningkatkan sensitivitas lambung, sedangkan jamur cenderung memicu reaksi alergi. Jamur dan kentang berlimpah lektin, yang akan ditimbun dalam jaringan sendi, sehingga meningkatkan risiko nyeri sendi.
Telur dan susu bukanlah makanan yang sesuai bagi pemilik golongan darah O. Karena itu, sebaiknya dihindari atau dibatasi. Tak ada satu pun jenis susu maupun telur yang disarankan, karena memang semuanya kurang memberi manfaat bagi tubuh Anda. Sebaliknya, tubuh Anda bisa dengan baik mengolah minyak nabati jenis apa pun. Karena itu, Anda dibebaskan memilih jenis minyak nabati yang mana pun. Tetapi tentunya pilihlah minyak nabati yang sehat, seperti minyak zaitun untuk minyak salad dan minyak kanola untuk memasak.
Karena Anda sudah banyak menyantap makanan hewani, terutama daging, tubuh Anda tidak terlalu memerlukan asupan nutrisi dari kacang-kacangan (nuts) dan biji-bijian (seeds). Polong-polongan, seperti kacang polong, kedelai - termasuk tempe, tahu, susu kedelai, serta kacang hijau,kacang merah, juga tidak menjadi kebutuhan tubuh Anda, karena asupan protein sudah tercukupi dari daging.
Bagi pemilik golongan darah O, tidak ada sumber pati yang dianggap paling bermanfaat. Terutama waspadalah dengan tepung terigu dan makanan hasil olahannya, termasuk terigu dari gandum berkulit ari (wholewheat) sekalipun, karena mudah menyebabkan kegemukan. Karena itu, golongan dare sebaiknya membatasi konsumsi pati. Sebaliknya, buah-buahan segar diwajibkan Anda konsumsi sebanyak yang Anda mau. Namun berjati-hatilah dengan jeruk, terutama bagi Anda yang sensitif, karena berisiko meningkatkan keracunan usus.

Tips "Periksalah golongan darah anda dahulu sebelum anda memulai diet, gunakan materi dari artikel ini untuk kesehatan anda. Hidup sehat akan tercapai dengan cara yang baik dan tepat. Mulailah Hidup sehat mulai dari sekarang, Mencegah lebih baik dari pada mengobati.